KATA PENGANTAR

Assalamu'alaikum Wr. Wb.


Puja dan puji syukur kami ucapkan ke hadirat Tuhan yang Maha Esa karena dengan rahmat dan hidayah-Nya kami dapat mengerjakan blog ini tanpa ada halangan suatu apapun. Terimakasih kepada beberapa pihak yang telah mendukung dalam pembuatan blog ini guna memenuhi tugas Prakarya dan Kewirausahaan SMA Negeri 1 Magelang yang dibimbing oleh Bapak Taat Prasetyo, S.Kom. Semoga blog ini dapat bermanfaat bagi kami dan para pembaca. Di sisi lain, blog ini tentu memiliki banyak kekurangan. Maka dari itu, kami mohon untuk saran dan kritiknya. Terima kasih.


Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Minggu, 20 September 2015

Membuat Rak Mini dari Kardus Bekas

   Kali ini kami mendapat tugas untuk membuat rak yang terbuat dari kardus bekas. Namun, selain kardus bekas kami juga menggunakan barang bekas lain yaitu kaleng. 
   Rak yang kami buat adalah rak multifungsi, yang dapat berfungsi untuk menyimpan alat tulis, alat kantor, makanan ringan, atau barang - barang dengan ukuran kecil sampai sedang. Oke let's find how to make it!!!

Sebelum kita membuat rak tersebut kita harus mempersiapkan bahan dan alat.      

Bahan-bahan yang kita perlukan:

1.     4 buah Kardus
2.     Kalender bekas
3.     Kertas Kado
4.     2 buah Kaleng bekas
5.     Kertas manila
6.     Jarum Pentul












Alat-alat yang kita perlukan :

1.     Lem
2.     Gunting
3.     Cutter
4.     Selotip
5.     Selotip Motif
6.     Lakban



Cara Membuat

A.      Membuat laci kaleng

1.  Lapisilah selimut kaleng bekas dengan lakban. Kemudian, lapisi bagian bawah kaleng dengan kertas kado.


2.   Gambarlah persegi panjang dengan ukuran lebih kecil 15 cm dari panjang selimut kaleng. Kemudian buatlah dua lingkaran dengan ukuran sedikit lebih kecil dari diameter dalam kaleng. Jangan Lupa beri sisi tambahan untuk mengelem.


3.  Potolah gambar tersebut, kemudian rangkailah hingga membentuk seperti tabung, yang lubang sisi sampingnya.




4.  Kemudian kita lapisi dengan kertas kado dan buat lubang berbentuk belah ketupat di bagian tengah.


B.       Membuat laci dari kardus bekas

1. Pilih dua buah kardus yang ukurannya hampir sama. Potonglah bagian atas kardus yang ukurannya lebih kecil.

    

2.   Kita lapisi kardus yang ukurannya lebih kecil dengan kertas kado dan kardus yang lebih besar dengan lakban.



C.       Membuat tempat bersekat

1.    Rapikan kadus dan lapisi dengan kertas kado dan kertas manila.

2.  Buat sekat menggunakan kardus sisa dengan bentuk persegi panjang. Gunting persegi panjang dengan ukuran panjangnya sesuai lebar kardus dan tingginya lebih 10 cm dari tinggi kardus dan persegi panjang dengan ukuran panjangnya lebih 5 cm dari lebar kardus. Gambarlah pola bergelombang pada kedua persegi panjang tersebut dan potong.



3.  Kemudian lapisi pembatas tersebut dengan kertas kado. Satukan kedua persegi tersebut dengan bentuk seperti huruf T dengan lem , kemudian rapikan dan hias dengan selotip motif dan jarum pentul.



       D.      Membuat bagian samping

1.  Buatlah prisma dengan alas trapesium tanpa tutup dengan panjang alas sesuai dengan lebar kardus yang ukurannya lebih besar.

2.    Lapisilah seluruh permukaan prisma trapesium tersebut dengan lakban.



       E.       Merangkai

Rangkailah  hasil dari langkah A,B,C, dan  D.











DAN TADAAAAAAAA,,,,,,






 
Rak mini dari kardus pun siap digunakan :) :)